Blangkejeren – Kamis, 16 Januari 2025 pukul 09.00 WIB bertempat di ruang Sidang Utama, dilaksanakan Rapat Bulanan Periode Januari 2025 yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Blangkejeren Bapak Bob Rosman, S.H. Rapat diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan Hymne MARI. Selain membahas terkait temuan di setiap bagian, dalam rapat bulanan kali ini juga dilaksanakan sosialisasi PERMA No 9 Tahun 2016, No 1, 2 dan 3 Tahun 2022 dan No 8 Tahun 2016. Terakhir sekaligus menutup agenda rapat bulanan pimpinan rapat menekankan terkait Perma Nomor 7, 8, dan 9 tahun 2016, dengan tetap menjaga kedisiplinan, Kerjasama dan mempertahankan prinsip 5R.
