Blangkejeren- Senin 02 Januari 2023, sesuai dengan instruksi Pimpinan Mahkamah Agung dalam rangka Reformasi Birokrasi dan Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme pada Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang berada dibawahnya, maka dilaksanakan Pembacaan dan Penandatanganan Pakta Integritas yang diikuti oleh seluruh Hakim dan Pegawai, dipimpin langsung oleh Wakil Ketua PN Blangkejeren Bapak Bob Rosman, S.H. sesuai dengan Surat Edaran Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor 4 Tahun 2022 tanggal 29 September 2022, tentang Penandatanganan Pakta Integritas.
Acara tersebut bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Blangkejeren yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung dilanjutkan dengan sambutan singkat dari Wakil Ketua Pengadilan Negeri Blangkejeren yang berharap kegiatan ini bukan hanya formalitas semata tetapi harus benar-benar ditanamkan di dalam hati atas apa yang sudah diucapkan dan ditandatangani dalam Pakta Integritas tersebut.


